Friday, 30 March 2012

sistem filtrasi kolam koi

sistem vortexmodel sistem vortex, yang penekanannya pada efektivitas penyaringan mekanis, meski pada akhirnya akan memiliki pengaruh pada proses lainnya. Desain vortex yang berbentuk kerucut sehingga membantu mengendapkan kotoran dari kolam koi di dalam ruang filter. Vortex chamber bekerja dengan optimal karena gaya sentrifugal yang dihasilkan, oleh karena itu efisiensi vortex chamber tergantung pada desain, diameter vortex, tinggi, posisi inlet dan outlet pipa dan tingkat pemompaan.


vortex adalah suatu system filtrasi yg tanpa diperlukan media sama sekali dan system pengendapan partikel kasar dgn mengandalkan pusaran air (cyclone concept) dimana partikel kasar diharapkan akan jenuh dan perlahan2 akan mengendap didasar vortex... Vortex yg baik akan bekerja dgn pusaran air yg sangat lambat, atau bahkan hampir tdk terlihat pusarannya, ini yg dikatakan system vortex seimbang antara daya hisap kekuatan pompa dan volume chamber vortex.. Vortex yg baik secara kasat mata akan terlihat endapan partikel2 kasar yg turun secara perlahan2 sampai ke dasar vortex..

Tidak seimbangnya perbandingan antara daya hisap pompa (terlalu besar) dan volume vortex akan mengakibatkan pusaran yg keras dan daya hisap yg kuat sehingga baik pertikel kasar ataupun ringan akan terhisap ke chamber berikutnya, nah ini yang sering terjadi di kolam para hobiis....
Jadi keseimbangan amat sangat perlu diperhatikan dalam pemakaian system vortex...diameter minimal 80 cm

perhitungan penggunaan daya kekuatan pompa hrs diperhitungkan dgn volome kolam dan besarnya volume vortex, sehingga terjadi suatu keseimbangan...kalau sudah terlanjur system vortex kita salah dan tdk bekerja sesuai dgn vortex system, maka banyak para hobiis memasukkan media agar chamber vortex masih bisa dimanfaatkan sebagai mechanical filter...
cara kerja 

pada gambar di atas menunjukkan ide dasar untuk sebuah filter kolam koi dengan sistem vortex. Air kotor dari kolam masuk melalui inlet dari arah bawah dan kemudian diputar dengan kecepatan tertentu dalam vortex, kotoran akan mengendap di dasar vortex yang berbentuk kerucut sedangkan air “bersih” akan keluar melalui outlet yang terletak di bagia atas kemudian masuk ke ruangan filter berikutnya. Kotoran akan dibuang melalui lubang pembuangan. keuntungan filter sistem vortex- sistem filter vortex menghilangkan kotoran padat sebelum memasuki ruang pompa. Sebagian besar sistem filter kolam dengan model lain melewatkan “pure” limbah padat dari dasar kolam melalui pompa, hal ini akan mengakibatkan beban kerja yang lebih berat untuk sistem filter dan pompa.

- sistem vortex terbuka, sehinga memungkinkan oksigen untuk berinteraksi dengan air permukaan di ruang filter, sehingga bertindak sebagai jaring pengaman pasokan oksigen selama listrik padam.
 
 



3 comments:

  1. Info yang sangat berguna bagi pelaksana jasa kolam. Terima kasih atas sharingnya.

    ReplyDelete
  2. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  3. Assalamu"alaikum.... Salam kenal master, ane mo pinta informasi. ane baru mulai pelihara koi (yang biasa aja) ukuran kolam 2m x 80cm x 40cm, minggu pertama dari 16 koi tersisa 1 ekor. setelah tanya sana sini 5 ekor tersebut bertahan hidup dan saya tambah lagi kurang lebih 20 ekor. minggu ini saya beli box segi empat sebagai media filter dengan isi berurutan dari bawah zeolit, kapas dan bioball. yang ingin saya tanyakan apakah box filter sy sudah benar, dan info yang sy dapat jika sudah pake ziolit tidak boleh pakai garam ikan lagi? trimakasih

    ReplyDelete